Dosen Komunikasi UI: Kasus Sonya Depari Bukanlah Kasus Bullying !

Sonya Ekarina Sembiring (Instagram.com)
JAKARTA, TEGARNEWS.com - Sonya Depari namanya mencuat ke publik dan banyak diberitakan setelah aksinya mengancam polisi terekam kamera dan tersebar luas di media sosial. 

Tidak hanya melawan polisi saja, Sonya Depari bahkan mengaku sebagai anak Irjen Arman Depari petinggi BNN.

Informasi terbaru mengenai Sonya Depari, kasus yang dialami Sonya Depari saat ini bukanlah kasus bullying melainkan kasus kekerasan. Hal ini diungkapkan oleh Dosen Komunikasi Universitas Indonesia Endah Tri Astuti kepada Tegar News, Selasa (12/04/2016).

Endah berpendapat bahwa Sonya Depari sebelumnya tidak pernah melakukan suatu hal, namun karena aksi Sonya Depari mengancam Polwan terekam dan disebar luaskan ke dunia online Sonya Depari banyak di bully.

Dalam hal ini pengunggah video Sonya Depari telah melakukan kekerasan karena pengunggah tidak meminta izin pada sonya lebih dulu.

Endah menegaskan belum tentu di pengunggah video Sonya Depari mengetahui kejadian yang sebenarnya terjadi antara Sonya Depari dan Polwan. Kejadian seperti kasus Sonya Depari bukanlah yang pertama kali amun sering sekali terjadi.

Itulah sebabnya dosen komunikasi UI tersebut menganggap bahwa kasus Sonya Depari bukanlah kasus Bullying tapi lebih mengarah ke kasus kekerasan.

Selain itu Endah Tri Astuti juga memaparkan bahwa dunia nyata dan dunia online merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan.  Karena memang kita tidak bisa memprediksi kapan dunia nyata akan tersebar di dunia online. 

Diketahui Sonya Depari adalah siswi SMK di Medan yang mengaku sebagai anak Irjen Arman Depari saat ditilang polisi lalu lintas. Aksinya yang melawan polantas itupun direkam oleh warga dan disebarluaskan ke dunia online. 

Sejak videonya tersebar luas di media sosial, banyak netizen yang membully Sonya Depari. Netizen menganggap bahwa Sonya Depari adalah siswi yang tidak baik. 

Hal tersebut terlihat dari tingkahnya saat ditilang polisi karena konvoi, bukanya merasa bersalah Sonya Depari justru mengancam Polisi Wanita Lalu Lintas yang hendak menilangnya. 

Melihat ulah anaknya, ayah kandung Sonya Depari meninggal dunia karena terserang penyakit jantung. Belakangan diketahui bahwa secara adat memang benar Sonya Depari adalah anak Arman Depari.

(Steveno Bayu Budi W)

Posting Komentar

0 Komentar